Beranda Olahraga Sir Bobby Charlton Bintang MU dan Inggris Meninggal Di Usia 86

Sir Bobby Charlton Bintang MU dan Inggris Meninggal Di Usia 86

Charlton juga menjadi sosok kunci bagi Inggris, memenangkan 106 caps untuk Three Lions. Ia juga menjadi bagian dari skuad yang mengangkat Piala Dunia 1966

0
istimewa

CARAPANDANG - Manchester United mengumumkan kabar meninggalnya legenda klub Sir Bobby Charlton pada Sabtu (21/10). Sang mantan penyerang wafat di usia 86.

"Dengan sangat sedih kami menyampaikan kabar bahwa Sir Bobby meninggal dengan tenang pada Sabtu dini hari. Dia dikelilingi oleh keluarga," demikian bunyi pernyataan dari keluarganya.

“Keluarganya ingin menyampaikan terima kasih kepada semua orang yang telah berkontribusi terhadap perawatannya dan kepada banyak orang yang telah mencintai dan mendukungnya. Kami meminta privasi keluarga dihormati untuk saat ini.”

Charlton berasal dari akademi United dan kemudian menjadi salah satu pemain terhebat klub, yang terkenal selamat dari bencana udara Munich pada usia 20 tahun.

Ia kemudian mencetak 249 gol dalam 758 pertandingan untuk Setan Merah, memenangkan tiga gelar liga dan Piala FA. Dia juga mengangkat Piala Eropa bersama United pada 1968, mencetak dua gol dalam kemenangan final 4-1 atas Benfica.

United juga memberikan penghormatan kepada Charlton dan menyampaikan simpati mereka buat keluarganya.

“Manchester United berduka atas meninggalnya Sir Bobby Charlton, salah satu pemain terhebat dan paling dicintai dalam sejarah klub kami,” bunyi pernyataan tersebut.

“Sir Bobby adalah pahlawan bagi jutaan orang, tidak hanya di Manchester, atau Inggris, tapi di mana pun sepakbola dimainkan di seluruh dunia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here