CARAPANDANG - UNWTO bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) menggelar kegiatan media trip ke Desa Wisata Nglanggeran, Gunung Kidul, Yogyakarta, yang berlangsung selama empat hari dari 12-15 Desember 2023.
Kegiatan media trip UNWTO ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran awareness akan peran sektor pariwisata dalam mempromosikan pembangunan pedesaan rural development sekaligus mempromosikan program UNWTO Best Tourism Village (BTV) Initiative.
Direktur Tata Kelola Destinasi Kemenparekraf/Baparekraf, Florida Pardosi, dalam keterangannya, Jumat (15/12/2023), mengatakan media trip UNWTO ini akan membawa nama baik Indonesia di mata dunia.
“Sebagai satu-satunya negara di kawasan Asia Pasifik yang dipilih oleh UNWTO sebagai lokasi media trip tahun 2023, sudah sepatutnya kita bangga dengan pencapaian ini. Momentum ini harus kita manfaatkan sebaik-baiknya untuk mempromosikan tidak hanya Desa Wisata Nglanggeran, tetapi juga Indonesia ke dunia internasional,” kata Florida.
UNWTO yang diwakili oleh Senior Project Specialist dari UNWTO Tourism for Rural Development Programme, Maulita Sari Hani, membawa 5 (lima) media sebagai peserta. Yakni TTG Asia (Asia reach), DestinAsian, The Philippine Star, The Korea Times, dan South China Morning Post.