SOLOK, CARAPANDANG - Wakil Bupati Solok H.Candra menghadiri rapat perdana evaluasi dan pembahasan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Solok yang digelar di Ruang Rapat Sekda pada Selasa (22/04/2025). Rapat ini merupakan langkah awal dalam upaya memperkuat sinergi antar perangkat daerah untuk optimalisasi pendapatan daerah.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati menekankan pentingnya perencanaan yang matang dan kolaborasi lintas sektor dalam menggali potensi PAD yang ada di Kabupaten Solok.
“Optimalisasi PAD adalah salah satu kunci kemandirian daerah. Kita harus evaluasi bersama, sektor mana saja yang masih belum maksimal dan bagaimana strategi kita ke depan,” ujar Wabup H. Candra
Rapat ini dihadiri oleh Kepala Bapelitbang, Kepala Badan Keuangan Daerah, para Kepala Dinas terkait, serta perwakilan dari Kecamatan dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang berkontribusi terhadap PAD kabupaten Solok.
Selain mengevaluasi capaian PAD tahun sebelumnya, rapat juga membahas target-target pendapatan untuk tahun 2025, dan strategi peningkatan melalui intensifikasi dan ekstensifikasi sumber-sumber PAD, termasuk sektor pajak daerah, retribusi, serta pengelolaan aset daerah.
Wakil Bupati berharap melalui evaluasi rutin seperti ini, Pemerintah Kabupaten Solok dapat meningkatkan transparansi, akuntabilitas, serta efektivitas pengelolaan PAD demi mendukung pembangunan daerah yang berkelanjutan.