Beranda Ekonomi Wall Street Anjlok Terseret Penurunan Saham Produsen Cip

Wall Street Anjlok Terseret Penurunan Saham Produsen Cip

Wall Street melemah tajam pada akhir perdagangan Jumat (Sabtu pagi WIB), terseret penurunan saham produsen cip di tengah kekhawatiran lemahnya permintaan konsumen.

0
1,439
Wall Street melemah tajam pada akhir perdagangan Jumat (Sabtu pagi WIB), terseret penurunan saham produsen cip di tengah kekhawatiran lemahnya permintaan konsumen.

Adobe jatuh 4,2 persen ke level terendah dalam lebih dari dua minggu setelah pembuat perangkat lunak Photoshop tersebut mengungkapkan program surat berharga hingga 3 miliar dolar AS pada 8 September menyusul hasil kuartal ketiganya.

Arm Holdings SoftBank turun 4,5 persen setelah debut cemerlang di Nasdaq pada Kamis (14/9/2023) yang menghidupkan kembali ekspektasi perubahan haluan di pasar penawaran umum perdana.

Debut kuat Arm mendorong aplikasi pengiriman bahan makanan Instacart menaikkan kisaran harga yang diusulkan untuk IPO-nya guna menargetkan penilaian terdilusi penuh hingga 10 miliar dolar AS.

Neumora Therapeutics, yang didukung oleh Amgen dan SoftBank Jepang, melakukan debut dengan harga 16,50 dolar AS per saham, di bawah harga IPO sebesar 17 dolar dan berakhir pada 16,25 dolar AS per saham.

Jumlah saham yang mengalami penurunan melebihi jumlah saham yang meningkat dalam S&P 500 dengan rasio 4,4 banding satu.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here