Beranda Ekonomi Emas Turun 0,05 Persen

Emas Turun 0,05 Persen

hingga pukul 06.10 WIB Senin (15/1/2024), harga emas di pasar spot bergerak lebih rendah atau turun 0,05% di posisi US$ 2047,69 per troy ons

0
istimewa

CARAPANDANG - Harga emas dibuka lebih rendah pada awal perdagangan hari ini setelah melonjak 1% pada perdagangan sebelumnya seiring dengan ketegangan di Timur Tengah dan spekulasi penurunan suku bunga oleh The Federal Reverse (The Fed) Amerika Serikat (AS).

Pada perdagangan Jumat (12/1/2024) harga emas di pasar spot ditutup menguat 1,02% di posisi US$ 2048,72 per troy ons.

Sementara, hingga pukul 06.10 WIB Senin (15/1/2024), harga emas di pasar spot bergerak lebih rendah atau turun 0,05% di posisi US$ 2047,69 per troy ons.

Harga emas melonjak pada perdagangan Jumat kemarin dan berhasil mencapai puncaknya dalam satu minggu didorong peningkatan konflik di Timur Tengah yang memicu pembelian aset-aset safe-haven, sementara melemahnya inflasi harga produsen AS meningkatkan spekulasi bahwa The Fed mungkin akan menurunkan suku bunganya lebih cepat.

AS dan Inggris melancarkan serangan udara di seluruh Yaman sebagai pembalasan terhadap pasukan Houthi atas serangan terhadap kapal-kapal Laut Merah yang dilakukan oleh pejuang yang didukung Iran sebagai respons terhadap perang di Gaza. Iran mengutuk serangan tersebut, dan memperingatkan bahwa hal itu akan memicu "ketidakamanan dan ketidakstabilan" di wilayah tersebut.

Peningkatan risiko geopolitik mendorong harga emas naik, dan pada saat yang sama, bank sentral AS mungkin bersiap untuk mulai memoderasi kebijakan moneter ketatnya, menurut Bart Melek, kepala strategi komoditas di TD Securities.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here