Beranda Sains & Teknologi Empat Robot dari Fakultas Teknik Universitas Jember Lolos ke Final KRI 2023

Empat Robot dari Fakultas Teknik Universitas Jember Lolos ke Final KRI 2023

Empat robot itu yakni robot REIVER yang akan turun di kategori Robot Tematik, robot UGER di kategori Robot Bawah Air, kemudian robot LAHBAKO-san yang akan berlaga di kategori Robot Asia Pacific Broadcasting Union (ABU) dan robot JR-EVO di kategori Robot Sepak Bola Indonesia Beroda.

0
1,876

CARAPANDANG - Empat robot dari Fakultas Teknik Universitas Jember (Unej) lolos pada babak penyisihan dan memastikan langkah pasti siap melaju ke babak final ajang Kontes Robot Indonesia (KRI) yang akan digelar di Semarang, Jawa Tengah, pada 21-26 Juni 2023.

Empat robot itu yakni robot REIVER yang akan turun di kategori Robot Tematik, robot UGER di kategori Robot Bawah Air, kemudian robot LAHBAKO-san yang akan berlaga di kategori Robot Asia Pacific Broadcasting Union (ABU) dan robot JR-EVO di kategori Robot Sepak Bola Indonesia Beroda.

"Tidak hanya menorehkan catatan masuk ke babak final ajang tertinggi kontes robot karya mahasiswa di Indonesia, bahkan dua robot Fakultas Teknik Unej menjadi juara di tingkat Wilayah II yang meliputi PTN/PTS di Indonesia timur," kata Wakil Koordinator Bidang Humas Unej, Rokhmad Hidayanto di Jember, Jawa Timur, Jumat.

Ia mengatakan Robot REIVER menjadi juara pertama dan robot UGER membawa pulang juara ketiga. Apresiasi spesial layak diberikan kepada tim robot UGER karena kategori robot bawah air adalah kategori baru di ajang KRI yang mulai dilombakan tahun 2023.

Sementara Ketua tim Robot UGER, M. Firman Syauqi Al Giffari mengatakan robot tersebut mampu menyelam selama 2 hingga 3 jam tergantung pada pekerjaan yang ditugaskan.

Kemudian memiliki enam propeler sebagai penggerak, robot UGER yang dilengkapi alat mirip capit dapat melakukan pekerjaan seperti mengambil barang dan atau memindahkannya ke tempat lain.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here