CARAPANDANG - Paris sedang bersiap untuk menyambuk 4.400 atlet Paralimpiade dari 23 cabang olahraga yang akan berkompetisi di Paris selama 11 hari. Upacara pembukaan Paralimpiade 2024 akan dilaksanakan di Place de la Concorde pada Rabu (28/8/2024) mendatang.
Penyelenggara memanfaatkan jeda setelah Olimpiade untuk mempersiapkan arena-arena untuk berbagai acara, mulai dari rugbi kursi roda hingga atletik Paralimpiade. Place de la Concorde, sedang dalam proses konstruksi setelah Olimpiade berakhir pada 11 Agustus.
Presiden Paris 2024, Tony Estanguet, ingin menjaga semangat yang telah dibangun selama Olimpiade, sekaligus menyoroti isu diskriminasi terhadap penyandang disabilitas. "Kami ingin melihat bagaimana, dengan upaya kami yang rendah hati, kami bisa berkontribusi untuk mengubah pandangan masyarakat terhadap disabilitas," ujarnya, dikutip dari Euro News.
"Paralimpiade ini harus menjadi momen refleksi bersama, dengan harapan bahwa masyarakat akan lebih menghargai penyandang disabilitas, yang masih menjadi penyebab utama diskriminasi di Prancis. Kami ingin berkontribusi, meski dengan langkah sederhana, untuk mengubah cara pandang ini," ucap Tony Estanguet.
Sebagian besar tempat pertandingan Olimpiade akan kembali digunakan untuk Paralimpiade. Seperti Istana Versailles akan menjadi tempat untuk cabang olahraga ekuestrian Paralimpiade dan Grand Palais akan menjadi tuan rumah anggar kursi roda.