CARAPANDANG - Presiden Rusia Vladimir Putin mungkin akan segera mengindikasikan bahwa dia akan ambil bagian dalam pemilihan presiden tahun 2024, demikian dilaporkan surat kabar Kommersant di Rusia pada Selasa.
Bila itu terjadi, maka akan membuka jalan bagi pemimpin Kremlin tersebut untuk tetap berkuasa hingga 2030.
Sebagai bagian dari sebuah konferensi pada November, para pejabat menduga bahwa Putin mungkin mengumumkan bahwa ia akan mengambil bagian dalam pemilu pada Maret tahun depan, menurut laporan Kommersant dengan mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya yang dekat dengan kantor kepresidenan.
Surat kabar tersebut, yang merupakan salah satu koran paling dihormati di Rusia, mengatakan bahwa ada skenario lain mengenai apa yang mungkin dilakukan Putin pada konferensi tersebut dan keputusan akhir ada di tangannya. Kremlin belum berkomentar.
Putin, yang diserahkan kursi kepresidenan oleh Boris Yeltsin pada hari terakhir tahun 1999, telah menjadi pemimpin lebih lama dibandingkan penguasa Rusia lainnya sejak Josef Stalin, bahkan mengalahkan Leonid Brezhnev yang menjabat selama 18 tahun.
Putin akan berusia 71 tahun pada 7 Oktober mendatang. Meski banyak diplomat, mata-mata, dan pejabat memperkirakan Putin akan tetap berkuasa seumur hidup, tetapi belum ada konfirmasi mengenai rencananya untuk mencalonkan diri dalam pemilihan presiden 2024.