Beranda Berita Majelis Lingkungan Hidup PP Muhammadiyah Adakan Forum Dewan Pakar Lingkungan untuk Perkuat Gerakan Mitigasi Climate Change

Majelis Lingkungan Hidup PP Muhammadiyah Adakan Forum Dewan Pakar Lingkungan untuk Perkuat Gerakan Mitigasi Climate Change

Diskusi Forum Dewan Pakar Lingkungan MLH PP Muhammadiyah akan rutin dilaksanakan tiap sebulan sekali.

0
4,307
Forum Dewan Pakar Majelis Lingkungan Hidup PP Muhammadiyah

Pada kesempatan ini Buya juga menegaskan posisi Muhammadiyah pada pemerintah yang bukan sebagai koalisi maupun oposisi. Melainkan sebagai mitra dan pengawas atas kebijakan-kebijakan yang lahir sebagai produk hukum dari pemerintah yang harus sesuai dengan nilai Pancasila serta UUD 1945.

Kegiatan Forum Dewan Pakar Lingkungan dilaksanakan oleh MLH PP Muhammadiyah sebagai upaya penguatan Gerakan dalam perubahan iklim yang dewasa ini sudah mulai diantisipasi serta disikapi dengan sebaik mungkin. Langkah awal dari Gerakan tersebut ialah penguatan pemahaman tentang perubahan iklim dan pengaruh-pengaruhnya terhadap kondisi lingkungan hidup.

Demi tercapainya pemahaman yang optimal, Diskusi Forum Dewan Pakar Lingkungan ini diisi langsung oleh para pakar lingkungan yang memiliki pemahaman dan pengalaman Panjang dalam bidang lingkungan hidup.

Para Narasumber tersebut ialah Prof. Dr. Ir. Rokhmin Dahuri, M.S. Seorang pakar lingkungan yang pernah menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan RI. Selanjutnya ialah Prof. Dr. Ir. Prabang Setyono, M.Si., selaku Guru Besar Universitas Sebelas Maret. Terakhir, ada Prof. Dr. Ir. Susamto W. Somowiyarjo, M.Sc. selaku guru besar Universitas Gajah Mada.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here