Beranda Internasional Trump Tunda Tarif Global Selama 90 Hari Terkecuali Tiongkok

Trump Tunda Tarif Global Selama 90 Hari Terkecuali Tiongkok

Presiden Amerika Serikat Donald Trump secara tiba-tiba menghentikan sementara pemberlakuan tarif terhadap sebagian besar negara selama 90 hari. Namun, pada saat yang sama, ia menaikkan tarif impor dari Tiongkok menjadi 125 persen, dikutip dari AP News, Kamis (10/4/2025).

0
Langkah ini dianggap sebagai upaya untuk mempersempit ruang lingkup perang dagang yang sebelumnya melibatkan banyak negara. Fokusnya kini diarahkan pada persaingan antara Amerika Serikat dan Tiongkok.

Trump mengaku bahwa gagasan jeda tarif baru dirumuskan pada pagi hari saat keputusan dibuat. Menteri Keuangan AS, Scott Bessent, menyatakan bahwa negosiasi akan berlangsung secara individual dengan masing-masing negara.

“Satu-satunya kepastian yang bisa kami berikan adalah bahwa AS akan bernegosiasi dengan itikad baik, dan kami mengasumsikan sekutu-sekutu kami juga akan melakukan hal yang sama,” kata Bessent.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here